Siapa pelanjut dan penyempurna tugas kenabian? Dialah Abu Bakar, yang bahkan Rasulullah Saw. pun selalu membenarkan setiap ucapan yang keluar dari ayah 'A'isyah ini, “Engkau benar! Engkau benar!” begitu kata Nabi tanpa ragu sedikit pun.
Buku karya Khalid Muhammad Khalid ini menuturkan bagaimana kisah hidup sahabat terdekat Nabi dan beberapa alasan mengapa Rasulullah Saw. menjadikan dia seseorang yang dapat dipercaya untuk mendampingi beliau ke mana pun beliau pergi.
Begitu banyak kisah yang dapat dipetik dari peri hidup Khalifah pertama ini untuk dijadikan pedoman hidup dalam keseharian. Rasanya tak berlebihan bila dikatakan bahwa buku ini berbeda ulasannya dibandingkan dengan buku sejenis. Pertama, gaya penulisannya menggunakan gaya bertutur yang ditulis oleh penulis kawakan asal Mesir. Kedua, penjelasan gamblang mengenai sosok Abu Bakar menambah keyakinan bahwa lelaki yang berjuluk Al-Shiddiq ini patut dijadikan teladan kedua setelah Nabi.
[Mizan, Mizania, Kisah, Sahabat, Nabi, Abu Bakar, Khalifah, Islam, Indonesia]